Spesifikasi Sony Xperia M5

Sony Xperia M5
Baru-baru ini Sony baru saja merilis upgrade dari seri ponsel generasi M. Yupss, awal bulan ini Sony memperkenalkan sang penerus dari Sony Xperia M4, yaitu Sony Xperia M5. Untuk spesifikasi Xperia M5 ini bisa dibilang "sedikit" mengalami peningkatan dari seri M4. Di seri M5 ini, Sony membenamkan vendor chipset yang berbeda dari ponsel generasi sebelumnya, jika di ponsel M4 sebelumnya menggunakan chipset besutan Qualcomm, maka di seri terbaru Xperia M5, Sony menggunakan chipset dari MediaTek. Bagi sebagian orang, chipset dan prosesor MediaTek masih dipandang sebelah mata dibandingkan dengan merek Qualcomm. Tetapi anggapain tersebut tidak sepenuhnya benar, karena performa dari prosesor MediaTek sendiri juga tidak kalah jauh dibanding dengan prosesor besutan Qualcomm. Beberapa vendor ponsel lain juga banyak yang menggunakan produk dari MediaTek untuk menekan harga jual ponselnya agar tidak terbang terlalu jauhh.

Di ponsel terbaru Sony ini menggunakan dapur pacu MediaTek Octa-Core 2.0 GHz Cortex-A53 (Chipset Mediatek MT6795), dipadu dengan GPU PowerVR G6200 dan RAM besar kapasitas 3 GB. Dengan spesifikasi seperti ini, bisa dikatakan Xperia M5 bisa dikatakan masuk kategori ponsel kelas atas (High-End), bukan kelas menengah (Mid-End) melihat spesifikasinya yang sangat gahar. Hanya saja menurut admin, ponsel ini tetap masuk ke dalam kategori Mid-End Sony karena ponsel High-End sudah jelas adalah dari seri keluarga Xperia Z.

Seperti ponsel generasi M sebelumnya, Sony Xperia M5 ini juga dilengkapi fitur waterproof (tahan air) dan dustproof (anti-debu). Salah satu yang sangat menjadi perhatian dari ponsel ini adalah kamera utama nya yang memiliki resolusi 21,5 MP (MegaPixel). Resolusi ini adalah yang terbesar dari seluruh handphone besutan Sony, bahkan mengalahkan kamera dari sang flagship Sony saat ini  yaitu Sony Xperia Z3 / Z3+ yang hanya memiliki resolusi 20,7 MP. Fitur kamera terbaru buatan Sony juga dibenamkan di dalam ponsel ini seperti Hybrid Autofocus dan Clear Image Zoom. Dari penjelasan di website Sony, fitu Hybrid Autofocus berfungsi untuk memfokuskan kamera pada objek gambar dan mengcapture gambar secara cepat hanya dalam waktu 0,25 detik. Penjelasan selanjutnya dari fitur Clear Image Zoom adalah fitur untuk zoom pengambilan gambar di kamera tanpa mengurangi kualias gambar saat pengambilan gambar dengan kamera diperdekat (di-zoom). Bisa dibilang fitur ini mengurangi "pecahnya" gambar jika kita melakukan zoom pada saat capture (pengambilan) foto.

Kamera "super" ponsel ini juga sudah mampu merekam video dalam format 4K (3840 x 2160 pixel), dengan resolusi sebesar ini, file video yang diambil akan sangat bagus, mungkin dapat disamakan dengan hasil dari perekaman kamera pocket. Tetapi siap-siap saja memori ponsel akan membengkak jika merekam dengan ukuran 4K karena file video yang dihasilkan akan sangat besar... hehehe. Sebagai perbandingan, ponsel admin seri Sony Xperia SP, merekam dalam format ukuran HD saja (1280 x 720p) sudah menghasilkan 100 MB hanya untuk 1 menit, apalagi jika kita merekam dalam format 4K yang notabene ukuran videonya 3x lebih besar dari ukuran HD, bayangkan berapa banyak memori yang akan tersita :D. Bagi kalian yang hobi selfie, ponsel ini juga dapat memanjakan kalian dengan resolusi 13 MP di kamera depan.




Untuk harga ponsel ini belum dapat admin share karena pihak Sony belum merilis ponsel ini ke pasaran. Menurut prediksi admin berada di kisaran 4,5 - 5,5 juta

Point penting untuk ponsel Sony Xperia M5 ini adalah:
  • Cocok untuk kalian yang ingin membeli handphone "nanggung", dalam artian jika ponsel kelas "flagship" terlalu mahal, ponsel ini adalah pilihan yang sangat tepat karena spesifikasi hanya "sedikit" saja dibawah ponsel flagship
  • Kemampuan kedua kamera ponsel ini sangat baik (Kamera belakang 21,5 MP + LED Flash dan kamera depan 13 MP), dapat disetarakan dengan ponsel High-end Sony ataupun brand lain
  • Sudah menggunakan prosesor Octa-Core, untuk beberapa tahun kedepan ponsel anda masih "worth", tidak akan dibilang ketinggalan zaman :D
  • Memori internal sudah cukup lega (16 GB) dan RAM ukuran 3 GB juga sudah lebih dari cukup, ponsel ini jelas akan smooth saat digunakan
  • Baterai ponsel 2600 mAh menurut admin cukup untuk bertahan sehari penuh dengan penggunaan normal
Spesifikasi lengkap Sony Xperia M5 dapat dilihat pada tabel di bawah:
Network
Technology
GSM / HSPA / LTE
2G bands
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G bands
HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 - E5603, E5653

HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100 - E5606
4G bands
LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 7(2600), 8(900),
20(800) - E5603

LTE band 2(1900), 4(1700/2100), 5(850), 7(2600), 12(700),
13(700), 17(700), 28(700) - E5606

LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 7(2600), 8(900), 28(700),
40(2300) - E5653
Speed
HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps
GPRS
Up to 85.6 kbps
EDGE
Up to 236.8 kbps
Launch
Announced
2015, August
Status
Coming soon. Exp. release 2015, August
Body
Dimensions
145 x 72 x 7.6 mm (5.71 x 2.83 x 0.30 in)
Weight
142.5 g (5.04 oz)
SIM
Nano-SIM

- IP68 certified - dust proof and water resistant over
1.5 meter and 30 minutes
Display
Type
IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Size
5.0 inches (~66.0% screen-to-body ratio)
Resolution
1080 x 1920 pixels (~441 ppi pixel density)
Multitouch
Yes, up to 4 fingers
Protection
Scratch-resistant glass
Platform
OS
Android OS, v5.0 (Lollipop)
Chipset
Mediatek MT6795
CPU
Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
GPU
PowerVR G6200
Memory
Card slot
microSD, up to 200 GB
Internal
16 GB, 3 GB RAM
Camera
Primary
21.5 MP, 5248 x 3936, phase detection autofocus, LED flash
Features
Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
Video
2160p@30fps, HDR
Secondary
13 MP, autofocus; 1080p@30fps video
Sound
Alert types
Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker
Yes
3.5mm jack
Yes
Comms
WLAN
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Bluetooth
v4.1, A2DP, LE, apt-X
GPS
Yes, with A-GPS, GLONASS
NFC
Yes
Radio
FM radio with RDS
USB
microUSB v2.0
Features
Sensors
Accelerometer, proximity, compass
Messaging
SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
Browser
HTML5
Java
No

- Active noise cancellation with dedicated mic
- DivX/MP4/H.265 player
- MP3/eAAC+/WAV/WMA/Flac player
- Document viewer
- Photo/video editor
Battery

Non-removable Li-Ion 2600 mAh battery
Stand-by
Up to 671 h (2G) / Up to 656 h (3G)
Talk time
Up to 11 h 49 min (2G) / Up to 12 h 11 min (3G)
Music play
Up to 62 h 30 min
Misc
Colors
Black, White, Gold


EmoticonEmoticon