Cara Unlock Bootloader Sony Xperia SP

Unlock Bootloader Sony Xperia SP - www.tipshare99.com
Unlock Bootloader - www.tipshare99.com
Berhubung ada seseorang yang request tutorial unlock bootloader, maka admin buatin deh. Sebelum melakukan Unlock Bootloader (UBL) Sony Xperia SP, admin sarankan kalian harus melakukan Backup TA terlebih dahulu (baca disini: Cara backup TA Sony Xperia SP). Langsung saja nih cara unlock bootloader Sony Xperia SP. Sebenarnya cara unlock bootloader ini juga berlaku untuk jenis Xperia lainnya yah, tinggal sesuaikan saja nanti saat instalasi drivernya (baca langkah 1)

Download bahan-bahannya dulu:
1. Fastboot Package - Download
2. Xperia Driver - Download

Cek terlebih dahulu, ponsel kalian bisa di Unlock atau tidak dengan mengetikkan dial *#*#7378423#*#* , lalu pilih Service Info > Configuration > Rooting Status , jika Bootloader Unlock Allowed: YES, maka HP kalian bisa di Unlock, tetapi jika statusnya NO, maka jangan lakukan proses UBL, HP kalian mungkin bakalan rusak (nge-brick)

Penting!!! Melakukan Unlock Bootloader akan memformat memori internal, pindahkan data-data penting kalian ke kartu memori sebelum melakukan ini

Cara Backup TA Partition Sony Xperia SP

Cara Backup TA Partition Sony Xperia SP - www.tipshare99.com
Cara Backup TA Partition Sony Xperia
Hai semua, setelah sekian lama admin tidak posting karena kesibukan dunia nyata, hari ini admin akan update lagi blognya :D. Tutorial kali adalah cara backup TA Sony Xperia SP. Buat kalian yang ingin melakukan Unlock Bootloader (UBL) Sony Xperia nya, seharusnya wajib melakukan backup TA partition Sony Xperia SP, karena jika TA partition tidak dibackup maka ketika kalian ingin kembali mengunci bootloadet (LBL = Locked Bootloader), maka kalian tetap mendapatkan fitur eksklusif Sony seperti Bravia Engine, Gracenote Music ID, dll.

Admin jelasin dulu yah, ketika kita melakukan Unlock Bootloader (UBL), maka secara otomatis proses itu akan menghilangkan DRM Keys (Digital Right Managements), fungsi DRM Keys ini adalah kuncian (jagaan) aplikasi eksklusif Sony seperti fitur Bravia Engine dll. Jika DRM Keys ini hilang (terhapus saat proses UBL), maka tidak akan bisa dikembalikan lagi. Di sistem Android sendiri, terdiri dari banyak partisi, dan DRM Keys ini tersimpan di partisi yang bernama TA (Trim Area). Maka daripada itu sebelum melakukan Unlock Bootloader ada baiknya kita membackup TA Partition Sony Xperia SP. Tutorial cara backup TA partition Sony Xperia ini berlaku untuk hampir semua jenis Xperia (baca daftar device di bagian bawah) yah, bukan cuma Xperia SP saja

Artikel Terkait:
Cara Unlock Bootloader Sony Xperia SP

Spesifikasi Sony Xperia Z5

Sony Xperia Z5 - www.tipshare99.com
Sony Xperia Z5
Setelah menunggu waktu yang cukup lama, akhirnya ponsel flagship terbaru Sony telah diluncurkan secara resmi ke publik. Sebelum admin share tulisan spesifikasi Sony Xperia Z5 ini, ada baiknya membaca bahasan pendahuluan dari admin dulu :D.

Di seri Xperia Z5 ini Sony mengeluarkan 3 role model yang berbeda agar sesuai dengan kebutuhan konsumen masing-masing, yaitu Sony Xperia Z5 (versi standart), Sony Xperia Z5 Premium dan Sony Xperia Z5 Compact. Untuk postingan ini admin akan membahas spesifikasi Sony Xperia Z5 dan Z5 Premium saja, untuk pembahasan spesifikasi Sony Xperia Z5 Compact akan dibuat di postingan selanjutnya...hehehe.
 
Sebelum ini memang Sony meluncurkan ponsel kelas high-end terbarunya (Xperia Z3+) yang digadang-gadang akan menjadi ponsel penerus seri Xperia Z sebelumnya. Tetapi ternyata ponsel Z3+ bukan merupakan ponsel flagship kebanggaan Sony karena Z3+ diperuntukkan hanya sebagai upgrade kecil dari ponsel high-end Sony sebelumnya yaitu Sony Xperia Z3 untuk bersaing dengan ponsel high-end kompetitor. Menurut admin Sony agak sedikit terlambat me-launching ponsel flagship terbarunya di tahun ini, karena vendor ponsel branded lainnya seperti Samsung (Galaxy S6), LG (G4), ataupun Apple dengan I-Phone 6 nya telah lebih dahulu mengeluarkan ponsel flagship mereka tahun ini. Bisa dibilang ponsel high-end ini adalah gengsi dari masing-masing pabrikan ponsel karena para perusahaan ini bertarung sengit membenamkan teknologi-teknologi terbaru baik dari sisi hardware, sofware ataupun fitur-fitur baru tercanggih lainnya pada ponsel flagship mereka.

Baca juga:
Spesifikasi Sony Xperia M5
Spesifikasi Sony Xperia C5 Ultra

Cara Memperbaiki Kamera HP Yang Buram

Cara Memperbaiki Kamera HP Yang Buram

Pada kesempatan kali ini, admin akan memberitahu cara memperbaiki kamera HP yang buram. Mungkin cukup banyak diantara kita yang mengalami hal tersebut, saat memotret objek menggunakan kamera HP, hasilnya terlihat kabur atau nge-blur. Kemungkinan hal ini terjadi karena ada kotoran di sekitar lensa kamera ataupun jamur tak kasat mata yang menempel di kaca pelindung kamera ponsel kita. Tips memperbaiki kamera yang buram ini dapat kalian terapkan pada semua tipe dan merek HP, asalkan HP nya punya kamera yahh... hahaha. Berikut cara untuk membersihkan kamera HP yang buram:

1. Menggunakan Pasta Gigi

Cara yang satu ini bisa dibilang cara paling ampuh mudah dan murah untuk memperbaiki kamera ponsel yang ngeblur / buram. Kalian hanya perlu mengoleskan pasta gigi (odol) di kaca kamera kalian, lalu gosok menggunakan kain yang lembut atau tisu juga boleh (admin sarankan menggunakan kain pembersih kacamata). Setelah pasta gigi dioleskan, segera kalian usap / gosok kaca kamera kalian dengan kuat. Ditekan-tekan dan usap terus menerus sampai pasta giginya habis tak berbekas di kaca kamera kalian. Setelah itu cek lagi kamera ponsel kalian, dijamin 100% bening kembali

2. Menggunakan Brasso (Cairan Pengkilap Logam)

Buat kalian yang belum tahu apa itu Brasso, admin jelasin dulu deh pengertian Brasso. Brasso adalah cairan pengkilap logam. Fungsi utama Brasso ya untuk membersihkan dan membuat kilap benda logam seperti aluminium, tembaga, krom sehingga menjadi kilat dan tahan karat. Teteskan brasso 1 atau 2 tetes saja di kaca kamera kalian, lalu seperti langkah no.1 tadi, kalian usap dengan kuat kaca kamera kalian. Cara mengatasi kamera hp yang buram nomor dua ini admin sarankan jika kalian telah mencoba cara pertama tetapi tidak berhasil. Perlu diingat, Brasso ini berbahan keras, jangan sampai terkena mata atau tertelan dan tersemprot ke wajah kalian.

3. Menggunakan Cairan Pengkilap Kendaraan

Untuk yang satu ini mungkin kalian sudah tahu yah, salah satu merek pengkilap kendaraan yang populer adalah Kit. Jika kalian telah mencoba cara pertama dan kedua untuk mengatasi kamera ponsel yang buram tetapi belum berhasil juga, maka cobalah cara terakhir ini. Ada beberapa orang yang bilang telah berhasil menggunakan Kit untuk memperbaiki kamera ponsel yang buram. Seperti cara-cara sebelumnya, cairan diteteskan / dioles di kaca pelindung kamera HP dari luar dan digosok-gosok dengan sekuat tenaga.

Admin sendiri sih pernah menggunakan pasta gigi untuk memperbaiki kamera HP admin yang buram, jadi tips ini sudah admin jamin akan berhasil 100% jika kalian lakukan dengan benar. Jika kamera HP kalian masih buram, mungkin memang karena kamera HP kalian yang sudah minta diganti ^_^... hehehe.

Trik Unik Searching Di Google

Saat kita ingin mencari sesuatu di internet, hampir dapat dipastikan kita akan memulai dari membuka search engine Google terlebih dahulu. Walaupun banyak search engine lainnya, tetapi search engine Google adalah yang paling populer digunakan dan menampilkan hasil pencarian yang sangat akurat dari search engine lain. Jika kalian bosan dengan proses searching yang "biasa" saja, maka kali ini admin akan share trik unik menggunakan Google Search. Sangat banyak orang yang tidak tahu trik rahasia pencarian di Google ini. Mesin pencari Google dapat melakukan hal-hal unik berikut dengan kata pencarian (keyword) khusus. Inilah fitur rahasia searh engine Google, langsung saja cek di bawah:

1. Do A Barrel Roll

Dengan mengetikkan ini di kotak pencarian Google, maka layar pencarian Google akan memutar 360 derajat. Tidak percaya? Silahkan buktikan sendiri
Do a Barrel Roll

2. Calculator

Google juga menyediakan fasilitas kalkulator loh. Ketikkan contoh soal matematika, maka Google akan menampilkan jawabannya... keren bukan
Google Search Calculator

3. Tilt

Jika kita ketikkan "tilt", maka tampilan pencarian Google akan menjadi miring
Tilt

4. Zerg Rush

Ingin sedikit permainan saat searching di Google? Ketikkan kata "zerg rush" maka akan muncul serangkaian huruf "O" yang akan menghancurkan daftar list pencarian yang telah tampil. Kalian dapat menghancurkan huruf-huruf pasukan huruf "O" tersebut, dengan mengkliknya sebanyak 3 kali
Zerg Rush
Pengen nge-root? Baca nih cara root semua jenis Android

5. Google in 1998

Dengan mengetikkan kata ini, kita akan ditampilkan halaman pencarian Google pertama kali, yaitu Google pada tahun 1998
Google In 1998

6. The Answer To Life, The Universe and Everything

Saat kita mengetikkan kata ini, maka yang muncul adalah kalkulator dengan hasil 42. Mengapa yang muncul 42? Silahkan kalian cari tahu sendiri

7. <City> to <City> Distance

Misal kita ingin mengetahui jarak dari Medan ke Jakarta, maka ketikkan Medan to Jakarta distance. Maka akan muncul hasil berapa KM jaraknya lewat jalur darat , laut atau udara dan jalur mana yang paling cepat untuk sampai ke tujuan
Google Distance Features
Demikian postingan admin tentang fitur-fitur unik pencarian Google.

Cara Melegakan RAM Android

Greenify
Karena banyak diantara kita yang mengeluh ponsel Android nya lambat / lemot / lelet dsb, maka admin akan sedikit sharing tips agar Android tidak lemot. Di postingan ini admin akan memberitahu cara melegakan RAM di Android dengan aplikasi bernama Greenify. Apa itu Greenify? Sebelum membahas tentang aplikasi tersebut ada baiknya kita mencari tahu apa sebenarnya penyebab Android kita menjadi lambat. Menurut admin salah satu penyebab Android menjadi lemot adalah karena banyaknya aplikasi yang memakan memori RAM terlalu banyak sehingga ponsel Android kehabisan space RAM. Saat kapasitas RAM di Android semakin kecil maka kemampuan ponsel untuk menjalankan sistem secara normal pun akan berkurang dan pada saat inilah kinerja Android kita akan menurun (melambat). Berdasarkan masalah seperti inilah admin mulai berpikir untuk menulis cara mengatasi Android yang lemot.

Pada waktu sistem Android merasa sisa kapasitas RAM sudah terlalu sedikit pada ponsel, maka secara otomatis, sistem ponsel akan melakukan kill aplikasi agar berhenti berjalan pada sistem. Tahukah kamu bahwa aplikasi-aplikasi yang boros penggunaan RAM adalah aplikasi social media yang sangat sering kita gunakan sehari-hari, seperti BBM, Facebook, dll. Coba deh kalian hapus aplikasi-aplikasi social media di ponsel Android kalian dan rasakan bedanya ^_^.

Aplikasi bernama Greenify yang admin share ini adalah aplikasi yang dapat meng-hibernate aplikasi saat sudah tidak digunakan lagi, misalnya saat layar ponsel dimatikan, maka aplikasi ini akan menghentikan service aplikasi-aplikasi yang tadinya berjalan saat ponsel kita gunakan. Dengan cara ini, penggunaan RAM pada ponsel akan berkurang karena aplikasi-aplikasi kita diberhentikan otomatis secara sementara dari sistem saat ponsel tidak digunakan. Hebatnya aplikasi Greenify ini, sekalipun aplikasi sedang dihentikan (hibernate), aplikasi social media layaknya BBM, Facebook, Path, atau Instagram tetap akan mendapatkan notifikasi jika ada pesan masuk. Pada saat notifikasi muncul, maka aplikasi yang di hibernate tadi akan otomatis aktif dan mulai berjalan lagi pada sistem.

Tidak seperti aplikasi Task Killer yang mematikan aplikasi secara paksa, lalu beberapa saat kemudian aplikasi tersebut akan aktif kembali dan juga tidak seperti aplikasi Titanium Backup yang mendisable aplikasi secara total, dalam artian jika aplikasi di disable, maka aplikasi tersebut akan mati, tak akan pernah mendapatkan notifikasi sekalipun ada pesan masuk. Pada aplikasi Greenify, aplikasi hanya dimatikan sementara dan bisa aktif otomatis saat ada notifikasi masuk. Keseluruhan fitur dari aplikasi Greenify ini dapat bekerja lebih baik jika ponsel Android sudah dalam keadaan root dan terinsal Xposed Mod Installer

Baca juga: Cara root semua jenis Android

Cara menggunakan aplikasi Greenify:
  • Download dan instal aplikasi nya (link download tersedia dibawah postingan)
  • Klik tanda tambah pada bagian atas untuk menambahkan aplikasi yang akan di hibernate (dimatikan sementara). Saran admin, tambahkan saja semua aplikasi yang ada pada ponsel kalian agar Greenify bekerja sempurna menghemat pemakaian RAM pada ponsel kalian
Tampilan awal aplikasi Greenify - www.tipshare99.com
  • Agar kalian pesan notifikasi tetap muncul, tekan tanda 3 titik pada bagian kanan atas aplikasi Greenify lalu pilh Experimental Feature
Experimental Features - www.tipshare99.com
  • Beri tanda ceklist (centang) pada bagian Don't Remove Notification, lalu akan muncul menu lain, dan beri centang pada aplikasi Greenify. Jika ada konfirmasi selanjutnya, silahkan pilih saja OK
Greenify Settings - www.tipshare99.com

Greenify Notification Access Prompt - www.tipshare99.com

  •  Agar mempermudah kalian untuk mengaktifkan fitur Greenify ini, tekan tanda 3 titik pada bagian kanan atas, lalu pilih "Create hibernation shortcut", lalu pilih "hibernate + lockscreen"  Setelah kita pilih ini, maka di homescreen akan muncul shortcut
    Create Greenify Shortcut - www.tipshare99.com

    Homescreen - www.tipshare99.com

Download Link:

Server 1 (Direct Link) | Server 2 (via Playstore)

Pilih salah satu link download diatas

Demikian postingan admin tentang cara menggunakan Greenify untuk melegakan RAM di Android, semoga dapat berguna bagi kalian semua. Seperti yang telah admin katakan diatas, aplikasi Greenify ini akan berjalan lebih powerful di ponsel yang telah di root dan terinstal Xposed Mod Installer. Untuk penggunaan mod Xposed akan admin share pada kesempatan lain. Tetap stay tune di www.tipshare99.com untuk mendapatkan artikel-artikel menarik lainnya.

Jika ada yang bilang, tidak ada pengaruh setelah instal aplikasi ini, silahkan komentar dibawah.

Inbox: Aplikasi Email Terbaru Dari Google

Image by: google
Sudah pernah coba aplikasi berikut ini? Untuk kalian yang sering aktif dalam menggunakan e-mail, atau sudah bosan dengan aplikasi Gmail bawaan Google, mungkin aplikasi e-mail yang satu ini patut dicoba. Saat ini Google sudah membuat aplikasi e-mail terbaru yang berbeda dari aplikasi e-mail bawaannya (Gmail), aplikasinya yaitu Inbox. Belum jelas mengapa Google mengeluarkan aplikasi e-mail yang baru karena sebelumnya sudah ada Gmail dan fitur-fitur pada Gmail menurut admin juga sudah sangat bagus. Mungkin supaya ada penyegaran nama aja kali yahh biar ga bosan denger Gmail mulu... hehehe.

Fitur-fitur Inbox hampir sama sih dengan fitur yang ada di Gmail, dengan penambahan beberapa fitur seperti:
  • HIGHLIGHTS (dapat menandai email-email yang penting tanpa membuka email terlebih dahulu)
  • BUNDLES (dapat mengelompokkan email berdasarkan kategori dari email tersebut, misal email promosi, tentang keuangan, dll)
  • REMINDERS (merupakan fitur pengingat, jadi kita tak akan lupa email yang telah kita tandai sebelumnya),
  • SEARCH (fitur pencarian yang lebih mendalam, kita dapat mencari email atau menemukan sebuah kata dalam email atau juga mencari jadwal penerbangan dan juga bisa mencari alamat teman jika tersedia)

Nih admin bagi beberapa screenshot tampilan Inbox by Gmail:



Download Link Via Playstore:


Demikian postingan admin tentang Inbox, aplikasi email terbaru dari Google. Semoga bermanfaat ^_^


Artikel Seputar Xperia SP


More »

Artikel Seputar Root


More »

Artikel Seputar Tips N Trik


More »

Artikel Seputar Apk


More »